Tunggal Putra Indonesia Jonatan Harus Puas Jadi Runner Up Arctic Open 2024

14-10-2024 | Olahraga | 158x dibaca
Tunggal Putra Indonesia Jonatan Harus Puas Jadi Runner Up Arctic Open 2024
"Foto: istimewa"

JAKARTA - Tunggal putra Indonesia kalah dari Chou Tien Chen dalam laga final Arctic Open 2024 di Vantaan Energia Areena, Finlandia, Minggu (13/10/24) malam.


Chou terlihat lebih 'nyetel' dengan atmosfer pertandingan. Permainan menyerang yang diperagakan tunggal putra andalan Taiwan itu membuat Jonatan tertinggal. Jonatan kembali mendulang dua poin sehingga berbalik memimpin 8-6.


Jonatan kecolongan dua poin. Berkat reli apik yang dibarengi pertahanan kukuh dan pengembalian servis yang mematikan, Jonatan bisa menyamakan skor menjadi 17-17. Lagi-lagi Jonatan kehilangan dua poin yang membuat Chou memimpin dan menang 18-21 gim pertama.


Gim kedua, Jonatan mendulang angka dan memimpin, Chou terus berupaya mengejar poin Jonatan. Jarak tiga poin dipangkas dan skor menjadi imbang 14-14. Skor terus setara hingga 17-17.


Kemudian Jonatan tertinggal 17-18. Setelah itu upaya Jonatan mengejar poin Chou selalu gagal, termasuk poin kontroversial ketika umpire menilai Jonatan menilai raket Jonatan masuk ke area permainan Chou pada skor 17-19. Jonatan kalah 17-21. (*)

Pra

Pra

Jasa Pembuatan News CMS